Cara Unlock Bootloader Nexus 5

Mungkin postingan ini harusnya di posting sekitar tahun 2013 karena Nexus 5 termasuk Hp yang sudah lama dan pasti banyak sumber yang sudah memposting cara ini. Tapi tidak ada kata telat, karena Admin baru punya Hp ini, ngincar 4 tahun yang lalu baru beli sekarang hehe.

Unlock bootloader ini akan menghapus semua data Hp kalian, lebih baik untuk backup semuanya

Ya langsung saja, di sini Admin akan memberikan tutor cara unlock bootloader Nexus 5 yang bisa dibilang Hp paling gampang diunlock bootloader nya. Ikuti cara di bawah ini
-Nexus 5 kalian harus aktif USB Debugging
-Pastikan driver ADB sudah terinstall di PC kalian, jika belum kalian bisa download drivernya di sini, Install seperti biasa
-Download juga ADB untuk PC, bisa didownload di sini
-Extract ADB ke D:\ (lebih baik di D atau di dalam folder lagi juga itu terserah kalian)
-Lalu buka Command Prompt, ketik

D:
cd adb-tools




-Sesudah itu matikan Nexus kalian, dan masuk ke bootloader dengan cara menekan vol- dan power secara bersamaan
-Kemudian colokan Hp ke PC, cek di cmd tadi apa terbaca Nexus nya atau tidak dengan cara menuliskan

fastboot devices

Jika sudah akan keluar seperti gambar di bawah ini

-Lalu ketik

fastboot oem unlock



Kemudian tekan tombol volume untuk melihat menu dan menyetujui "Ya" atau "Tidak" untuk proses unlock bootloader, Ingat sekali kalian meneka "Ya/Yes" data akan terhapus semua
-Tunggu hingga selesai, jika sudah selesai ketik di bawah ini

fastboot reboot

Hp kalian akan merestart dan wipe semua data, tunggu 10 menit paling lama hingga Hp kalian selesai boot up, dan di bawah logo google ketika boot up ada gambar gembok terbuka yang berarti Hp kalian sukses di unlock bootloader

Admin tidak akan bertanggung jawab atas segala jenis kerusakan yang terjadi

Do With Your Own Risk

Thanks All

0 Response to Cara Unlock Bootloader Nexus 5

Post a Comment